XL Gandeng Tim Basket Papan Atas ASPAC Bidik Segmen Kawula Muda |
Jakarta, 27 Februari 2008 – Setelah sukses melakukan pendekatan gaya hidup musik dengan menggandeng grup band papan atas sebagai endorser produk, PT Excelcomindo Pratama Tbk (XL) menggandeng tim basket papan atas ASPAC sebagi endorser dengan pendekatan gaya hidup olah raga Kerja sama antara XL dan ASPAC resmi dilakukan pada hari ini tanggal 27 Februari 2008 di Jakarta. Sejak tanggal tersebut nama tim basket ASPAC akan menjadi XL ASPAC. Diharapkan melalui kerja sama ini XL dapat memperkuat citra XL di segmen anak muda yang umumnya menggemari olah raga basket.
“Tim Basket ASPAC adalah cerminan putra Indonesia yang berprestasi di bidangnya. Prestasi mereka kami anggap dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk lebih mengasah diri dan memberikan presetasi terbaik yang mampu mengharumkan nama bangsa Indonesia. Kerja sama XL dan tim ASPAC diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi para generasi muda khususnya bagi mereka yang masih duduk di bangku sekolah maupun kuliah,” papar Nicanor V. Santiago, Direktur Marketing XL.
ASPAC terbentuk secara resmi sejak tahun 1986. Aspac identik dengan prestasi. Di pentas kompetisi basket tertinggi di Indonesia, sejak 1987 Aspac memelihara tradisi selalu masuk putaran final four. Dua puluh tahun mempertahankan prestasi dengan selalu memperhatikan kepentingan basket Nasional.
“ Kami sangat menghargai atas apresiasi yang diberikan XL kepada dunia olah raga basket melalui tim ASPAC. Terpilihnya kami sebagai endorser XL tentunya merupakan suatu kehormatan bagi kami. Kami optimis melalui kerja sama ini, XL ASPAC akan semakin bersinar dan memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk dapat terus berprestasi khususnya di bidang olah raga basket. Sehingga regenerasi pebasket berprestasi akan terus terjadi,” papar Tjetjep Firmansyah, S.Pd Manajer Tim XL ASPAC.
Lebih lanjut Nicanor menambahkan bahwa dipilihnya ASPAC sebagai endorser XL juga untuk memperkuat citra XL di segmen kawula muda. Saat ini 30 % dari pelanggan XL adalah kawula muda di usia 13 - 24 tahun Sebagai tahap awal implementasi atas kerja sama tersebut, XL akan mensponsori ajang kompetisi basket paling bergengsi di Indonesia Indonesian Basketball League (IBL). Sponsorship tersebut sebagai wujud dukungan XL kepada tim XL ASPAC yang akan turut berlaga di kompetisi ini. Langkah berikutnya adalah XL akan melibatkan XL ASPAC pada program-program XL di segmen sekolah.
Dukungan XL baik kepada tim XL ASPAC dan ajang kompetisi basket IBL tentunya akan memberikan manfaat kepada pelanggan XL. Selama kompetisi berlangsung, pelanggan XL berkesempatan mendapatkan tiket gratis menyaksikan kompetisi IBL dan memberikan dukungan kepada tim favorit mereka XL ASPAC. Selain itu XL dan XL ASPAC akan membuka stand bersama sehingga memudahkan pelanggan XL untuk mendapatkan merchandise XL ASPAC. “Kerja sama ini kami lakukan untuk memberikan manfaat lebih kepada pelanggan XL. Paling tidak melalui kerja sama ini kami dapat menjembatani pelanggan XL penggemar ASPAC dengan tim XL ASPAC,” imbuh Nicanor.
Tentang XL
XL adalah salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia dan satu-satunya yang memiliki jaringan serat optik yang luas. XL beroperasi secara komersial sejak 8 Oktober 1996, dan bisnis XL saat ini adalah Consumer Solutions sebagai penyedia layanan dan jaringan seluler berkualitas dan Business Solutions sebagai penyedia layanan solusi korporat. Pada 21 September 2006, XL telah meluncurkan XL 3G, layanan telekomunikasi selular berbasis 3G pertama yang tercepat dan terluas di Indonesia.
0 komentar:
Posting Komentar